Struktur Direktori Linux - Sama halnya dengan UNIX, Linux juga merupakan system operasi yang terstruktur. Struktur linux atau struktur direktori linux tidak hanya menyangkut perangkat lunak saja tetapi juga menyangkut perangkat keras, yang menyatakan bagian fisik dari system computer seperti : Unit system, consol, terminal, printer dan jalur komunikasi.
Struktur Direktori Dan Organisasi File Pada Linux OS
Struktur linux yang menyangkut perangkat lunak terdiri dari :
1. Kernel
2.Shell
3.Utilitas
4.Aplikasi
Pengertian Kernel Linux
Kernel merupakan bagian utama ( inti ) dari system linux, yang mengendalikan secara langsung perangkat- perangkat keras dan menampilkan berbagai bentuk fungsi bertingkat rendah. Beberapa fungsi yang dilakukan kernel yaitu:
- Pelayanan Tanggal dan Jam system
- Manajemen file dan security
- Pelayanan proses input- ouput
- Proses penjadwalan dan manajemen system
- Manajemen memori
- Penanganan proses interupsi
Linux memiliki antar muka untuk berhubungan antara bagian luar linux dengan kernel yang disebut dengan system call. System call menginstruksikan kernel untuk melakukan kegiatan tertentu sesuai dengan permintaan program yang memanggilnya.
Pengertian Shell Linux
Shell adalah penerjemah (interpreter ) pada system linux. Shell inilah yang menerjemahkan perintah-perintah yang diberikan user, dengan kata lain shell adalah antar muka antara user dengan system linux. Beberapa shell yang ada pada system linux diantaranya Bourne Again Shell ( /bin/bash ), C shell (/bin/csh ), korn shell ( /bin/ksh ).
Pengertian Utilitas Linux
Utilitas adalah program yang disediakan linux untuk melaksanakan tugas tertentu.
Pengertian Utilitas Linux
Sedangkan Aplikasi adalah program yang dibuat oleh pemakai untuk memenuhi kebutuhannya sendiri.
Struktur Direktori Linux OS
File adalah struktur dasar dari suatu system computer yang berfungsi menyimpan data /informasi. Penamaan suatu file di unix umumnya dibatasi hingga 14 karakter panjangnya. Kecuali pada Barkeley Unix dan Linux yang dapat mencapai 256 karakter. Di Unix /Linux, suatu file secara internal ditandai dengan sebuah bilangan unik, yang dikenal dengan Inode . Karena mengingat angka lebih sulit dari pada mengingat huruf maka unix / linux memberikan pilihan penamaan file dengan huruf. Unix / Linux membagi file menjadi 3 kategori utama yaitu :
1. File Biasa Pada Struktur Direktori Linux
Ialah file yang digunakan untuk menyimpan data, program sumber, dokumen, grafik dan program obyek lainnya. File ini dapat dibagi menjadi :
File teks
Skrip shell
File executable ( binary )
File data ( yang telah dikodekan )
2. Direktory Struktur Direktori Linux
Adalah file yang berisi daftar nama dan bilangan inode dari masing-masing file.
3. File special Struktur Direktori Linux
Adalah file yang umumnya menyatakan suatu piranti fisik ( perangkat keras ), tetapi bisa juga berupa file-file yang berhubungan dengan komunikasi antar proses. Pada Unix / Linux perangkat keras ( harddisk, printer ) dinyatakan dalam suatu file. File special ini dibagi menjadi 3 bagian :
File piranti blok ( block device )
File piranti karakter ( block device )
File pipa bernama (Â named pipe )
Seluruh kumpulan file-file dalam Unix / Linux disebut system file. Sistem file Unix / Linux memiliki bentuk yang susunannya hirarki ( tree ) seperti bentuk pohon terbalik , dimana puncaknya bernama Root.Cabang-cabang dari root disebut dengan Direktory dan seterusnya. Simbol dari root adalah /. Root ini memiliki cabang yang disebut dengan directory standar, yang berarti nama-nama directory tersebut dikenal disemua system Unix/ Linux. Inilah pengertian dari struktur direktori linux.
Berikut ini adalah bagian komposisi struktur direktori linux.
Jenis-Jenis Direktori Pada Linux OS dan Kegunaannya
Berikut ini adalah direktori-direktori beserta kegunaannya yang ada pada system linux :
/
Adalah direktori yang berguna untuk menampung seluruh file yang terdapat dalam system linux.
/bin
Adalah direktori yang berisi file-file yang dapat langsung dijalankan.
/boot
Adalah direktori yang berisi file-file yang digunakan saat linux melakukan booting.
/dev
Adalah direktori yang berisi file-file dari hardware yang dimiliki oleh computer ( sebagai contoh : /dev/had ) adalah file dari harddisk , /dev/fd0 adalah file untuk floppy, dev/cdrom adalah file untuk cdrom pada computer.
/etc
Adalah direktori yang berisi file-file yang digunakan untuk mengkonfigurasi linux. File-file ini biasanya merupakan file-file yang berbentuk script atau file-file dengan tipe text.
/home
Adalah direktori yang digunakan untuk menyimpan semua direktori user
/ lib
Adalah direktori yang berisi file-file library yang diperlukan oleh program-program pada root direktori system linux.
/ mnt
Adalah direktori yang berisikan direktori-direktori yang dapat anda gunakan untuk memounting device-device yang dimiliki oleh pc.
Contohnya floppy dan cdrom. Untuk jelasnya anda dapat melihat file fstab dan mtab pada direktori /etc yang merupakan file yang digunakan sebagai konfigurasi mounting device-device pada computer.
/proc
Adalah direktori yang berisikan file-file buffer yang digunakan untuk menginformasikan proses-proses yang sedang berjalan pada system linux.
/ root
Adalah direktori home untuk root.
/ sbin
Adalah direktori yang berisi file-file yang dijalankan oleh system linux.
/ tmp
Adalah direktori yang berisi file-file sementara ( file-file yang diakibatkan oleh interrupt-interupt pada system linux ).
/usr
Adalah direktori yang berisi file-file yang dapat dijalankan atau berorientasi untuk semua user.
/ var
Adalah direktori yang berisi file-file data yang dapat berubah-ubah saat linux sedang dalam proses.
Home Directory
Home directory merupakan direktori tertentu yang diberikan kepada pemakai sebagai tempat penyimpanan file-file kepunyaan pemakai sendiri. Pada bagan yang telah digambarkan sebelumnya direktori /home adalah direktori yang berisi direktori-direktori pemakai yang merupakan Home directory . Struktur direktori dibawah Home directory merupakan wewenang dari pemakai yang bersangkutan.
Current ( . ) & Parrent Directory ( .. )
Adalah direktori dimana kita pemakai sedang berada, sedangkan Parrent directory adalah direktori satu tingkat diatas Current directory. Setiap kali direktori baru tercipta, otomatis akan dibuatkan Current directory dan Parrent directory.
Judul: Struktur Direktori Linux Dan Organisasi File
Rating: 100% based on 9998 ratings. 9 user reviews.
Ditulis Oleh resrsr
Terimakasih atas kunjungan beserta kesediaan Anda membaca artikel ini. Kritik dan Saran dapat Anda sampaikan melalui Kotak komentar dibawah ini.
Rating: 100% based on 9998 ratings. 9 user reviews.
Ditulis Oleh resrsr
Terimakasih atas kunjungan beserta kesediaan Anda membaca artikel ini. Kritik dan Saran dapat Anda sampaikan melalui Kotak komentar dibawah ini.
{ 0 comments... read them below or add one }
Post a Comment
Silahkan tinggalkan komentar :)